Tips Memaksimalkan Kinerja AC Dan Tahan Lama

Tips Memaksimalkan Kinerja AC Dan Tahan Lama digunakan perawatan yang baik serta mengetahui cara penggunaan AC yang direkomendasikan pabrikan.

Artikel yang Karangmulya Sewa AC tuliskan kali ini adalah tentang Tips Memaksimalkan Kinerja AC Dan Tahan Lama digunakan perawatan yang baik serta mengetahui cara penggunaan AC yang direkomendasikan pabrikan. Sebuah Air Conditioner (AC) dibuat tidak hanya untuk mengatasi masalah panas namun juga untuk kesehatan, Jika perawatan AC tidak benar dan jarang sekali dibersihkan bukan hanya kinerja AC tidak akan maksimal tapi biaya listrik dan masalah kesehatan akan menjadi masalah baru. Selain itu AC tidak akan awet untuk digunakan dan kita harus mengeluarkan biaya lagi untuk membeli AC yang baru.

Instalasi AC, Baik untuk AC baru maupun AC lama pada saat hendak di pasang sebaiknya menggunakan Jasa Installer AC profesional, Jika asal pasang bisa jadi baru beberapa hari saja permasalahan AC mulai muncul. Mulai dari masalah kebocoran pipa AC yang membuat kinerja AC loyo dan tidak dingin hingga masalah kerusakan kompresor AC yang disebabkan posisi pemasangan kondensor dan evaporator AC yang tidak tepat sehingga oli compressor akan sangat mudah turun ke bagian evaporator dan menyebabkan kerusakan pada kompresor AC.

Baca Juga:

Instalasi AC merupakan proses awal dari penggunaan AC dan jika pada proses awal ini saja sudah bermasalah bagaimana mungkin kita akan mendapatkan kinerja AC yang maksimal Dan Tahan Lama untuk digunakan.

Kapasitas AC, Kapasitas AC bisa diukur dari besaran PK (paard kracht). Semakin luas ruangan yang perlu didinginkan maka makin besar kebutuhan PK AC. Jika ukurannya tak sesuai, biasanya kita menggeber kerja AC untuk mendapatkan dingin seperti yang dimau, hal ini akan membuat kompresor AC bekerja terlalu keras sehingga dapat memangkas usia produktif AC.

Penggunaan AC, Usahakan untuk tidak terlalu sering mematikan dan menyalakan AC Khususnya ketika mati listrik atau turun listrik, Jangan langsung menyalakan AC biarkan 1 hingga 5 menit terlebih dahulu, Hal ini dapat membuat kompresor cepat aus dan AC jadi tak awet serta kualitas pendinginan menurun. Jika diperlukan gunakanlah AC berteknologi terbaru yang dapat mengatur keperluan suhu secara otomatis, sehingga kita tidak perlu mematikan dan menyalakan AC.

Saat kita tidak sengaja menekan tombol OFF pada AC yang sedang aktif, sebaiknya jangan buru-buru untuk menghidupkannya kembali. Beri jeda sekitar 5 menit untuk kembali menekan tombol ON. Perlu diketahui, terdapat proses pada komponen AC yang berlangsung saat terjadinya perubahan dari mode ON ke OFF. Pengaturan kembali refrigerant ke dalam sirkulasi membutuhkan waktu sekitar 5 menit.

Pada AC berteknologi baru tidak hanya masalah PK dan luas ruangan, Akses udara dari luar kamar juga wajib diperhatikan. Saat AC menyala, jangan buka jendela atau pintu terlalu lama. Udara panas dari luar bisa masuk dan membuat suhu naik. Kompresor harus menguras keringat membuat suhu turun. Jika hal ini terlalu sering dilakukan, AC bisa jadi pendek umur.

Perawatan AC, Ada 2 unit utama pada AC yaitu unit Indoor dan Outdoor pada keduanya wajib dilakukan perawatan berkala, Pada unit indoor bisa dilakukan pencucian serta membersihkan filter AC, Udara disekitar pastinya membawa banyak debu dan kotoran lainnya yang akan tersaring di filter AC, Jika tidak dibersihkan AC tidak dapat bekerja maksimal dan pengguna AC akan rentan terhadap penyakit. Setidaknya lakukan perawatan berkala 2 hingga 3 bulan sekali.

Pada unit outdoor AC juga perlu lakukan pembersihan, Jika tidak bersih pembuangan udara panas tak akan maksimal dan Kompresor jaga kerap mendadak mati karena udara yang terperangkap jadi terlalu panas. Hal ini tentunya dapat berpengaruh pada kinerja AC dan kerusakan kompresor bisa terjadi. Selain itu periksa atau cek bagian selang-selang dan bagian lainnya, Jangan-jangan ada terdapat jamur, Jika ada segeralah bersihkan, Hal ini dilakukan sebagai upaya agar udara tidak membawa bibit penyakit seperti jamur, virus, bakteri, dll.

Jika kita tidak memiliki pengetahuan tentang perawatan AC ada baiknya untuk menggunakan Jasa Profesional atau gunakan jasa service AC resmi dari produsen AC yang digunakan. Bacalah panduan penggunaan AC yang baik yang biasanya disertakan didalam kemasan penjualan. Demikianlah artikel tentang Tips Memaksimalkan Kinerja AC Dan Tahan Lama yang Karangmulya Rental AC tuliskan, Semoga bermanfaat.

Share this:
Karangmulya Rental adalah Jasa Sewa AC, Sewa Genset, Sewa Tenda, Sewa Misty Fan atau Kipas Angin Air dimana Jasa Sewa kami dapat diterapkan pada acara besar atau kecil, indoor ataupun outdoor dapat dipastikan kami akan siap mendukung acara istimewa anda dan akan selalu berusaha melakukan yang terbaik untuk anda.