Tenda Sarnafil, Pilih Mana Beli Ataukah Rental ?
Tenda Sarnafil, Pilih Mana Beli Ataukah Rental ?

Tenda Sarnafil atau Tenda Kerucut pada suatu event

Tenda Sarnafil, Pilih Mana Beli Ataukah Rental ? Jika Karangmulya sebagai Jasa Sewa Tenda dan Rental Tenda di ajukan sebuah pertanyaan seperti itu, Tentunya jawaban ini tergantung dari keperluan masing masing. Alasan memilih rental ataukah membeli tentunya beragam, tergantung dari kegunaan dan masa waktu penggunaan juga budget yang tersedia. Tapi paling tidak kami dapat memberikan sedikit gambaran sebagai bahan pertimbangan guna pengambilan keputusan. Sebagai pembanding Tenda Sarnafil, kami akan menggunakan jenis Tenda Dome yang biasa kami gunakan untuk pendakian Gunung dan kemping. Kenapa Tenda Doome ? Karena hanya jenis tenda itu saja yang kami miliki saat ini tentunya selain Tenda Sarnafil. Sebagai informasi penekanan, Karangmulya tidak menyewakan Tenda Dome, Kami hanya menyewakan Tenda Sarnafil atau Tenda Kerucut.

Penting untuk diketahui bahwa Tenda Sarnafil dijual dalam bentuk keseluruhan dan ada juga yang terpisah, pada dasarnya Tenda Sarnafil terbagi menjadi tiga bagian utama yaitu, bagian rangka, bagian penutup atas dan bagian penutup samping (dinding). Ketiga bagian itu dapat dibeli terpisah namun dapat pula dibeli siap pakai( keseluruhan bagian). Rangka dari Tenda Sarnafil biasanya berbahan alumunium dengan ketebalan -/+ 2mm, Bahan penutup atas dan samping dapat disesuaikan dengan budget dan kebutuhan, ada yang kualitas 1 (KW1), Kualitas 2 (KW2), dll. Diameter dari Tenda Sarnafil atau Tenda Kerucut sebenarnya dapat disesuaikan dengan keperluan, namun di pasaran dan banyak ditawarkan yaitu Tenda Sarnafil dari diameter 3×3 meter sampai dengan 10×10 meter. Jika memerlukan diameter yang lebih dari 10×10 meter mungkin dapat melakukan order khusus ke penjual atau pembuat Tenda Sarnafil.

Perbandingan Dengan Tenda Dome

Kami memiliki beberapa Tenda Dome yang sering di gunakan untuk Pendakian Gunung atau sekedar kemping, Sebenarnya ada juga yang menyewakan Tenda Doome ini, namun karena beberapa alasan kami lebih memilih untuk membeli dari pada menyewa, dan berikut beberapa alasannya.

Tenda Sarnafil, Pilih Mana Beli Ataukah Rental ?

Tenda Dome yang kami gunakan pada pendakian Gunung Semeru

Pendakian Gunung rutin dilakukan 4 hingga 5 kali dalam setahun, Terkadang Tenda Doome juga kami gunakan untuk sekedar kemping, Jadi dalam setahun Tenda Dome dapat digunakan rutin 8 hingga 10 kali. Dengan memiliki Tenda Dome sendiri, kami dapat menempatkan logo team, selain itu pemilihan bentuk atau desain juga bahan dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan budget, beberapa pasak di pesan khusus untuk menggantikan pasak bawaan tenda ketika berkemah di pantai yang berpasir dan area dengan angin cukup kencang.

Harga Sewa Tenda Dome sekitar 75.000 hingga 250.000 untuk perharinya, tergantung dari besarnya tenda juga kualitas bahan tenda dome tersebut. Anggaplah kami ingin berkemah selama 4 hari maka lama waktu sewa bisa membengkak menjadi 5 hingga 6 hari, Kenapa begitu ? Sebelum perjalanan pendakian gunung kami harus melakukan aktifitas Packing perlengkapan serta peralatan, Semua keperluan harus masuk ke keril dan kegiatan ini bisanya dilakukan sebelum 1 hari keberangkatan, Begitu juga ketika pulang berkemah biasanya telah malam dan tukang tendanya telah tutup, sehingga baru 1 hari kedepan baru bisa dikembalikan. Jika harga sewa tenda adalah 75.000 dan disewa selama 6 hari maka didapat nominal 450.000. Dengan uang 450.000 kami sudah dapat membeli Tenda Dome untuk 2 hingga 5 orang dengan kualitas standart.

Tenda Sarnafil, Pilih Mana Beli Ataukah Rental ?

Harga Tenda Sarnafil berpariasi disesuaikan dengan dimensi dan kualitas bahan, Dari beberapa penjual Tenda Sarnafil kami mendapatkan informasi Harga Tenda Sarnafil siap pakai dengan bahan kualitas 1 (KW1) adalah, 3×3 meter harga kisaran adalah 8 juta, 4×4 meter harga kisaran 10 juta, 5×5 meter kisaran 12 juta. Harga Tenda Sarnafil ini adalah harga Tenda Sarnafil umum, Jika menginginkan warna dan logo kemungkinan harganya berbeda.

Harga Sewa Tenda Sarnafil 5×5 meter berkisar antara 500.000 hingga 750.000 untuk perharinya (06/01/2015) sudah termasuk biaya antar, jemput, bongkar dan pemasangan Tenda Sarnafil. Rata-rata sebuah event atau acara adalah 3 hari dengan pembengkakan masa sewa kami samakan dengan Tenda Dome yaitu 2 hari. Jika harga Sewa Tenda Sarnafil adalah 750.000 dan digunakan selama 5 hari maka di dapat nominal 3.750.000. Dengan Harga Sewa Tenda Sarnafil termahal sekalipun masih belum setara dengan harga Jual Tenda Sarnafil bahkan untuk ukuran 3×3 meter kualitas 1 sekalipun. Sebagai alternatif mungkin bisa membeli Tenda Sarnafil atau Tenda Kerucut dengan kualitas 2 atau kualitas 3. Sayangnya pada Tenda Sarnafil yang disewa tidak diperbolehkan untuk dilakukan pencetakan logo.

Kami tidak berani untuk menuliskan kesimpulan, jadi dari informasi yang kami berikan paling tidak anda sudah mendapatkan gambaran. Masa waktu penggunaan juga budget yang tersedia dapat menjadi acuan dalam menjawab pertanyaam ini. Sumber informasi harga artikel ini didapat dari website Penjual Tenda Sarnafil, Sewa Tenda Sarnafil, Sewa Tenda Dome dan dari kami sendiri pertanggal 06/01/2015.

Share this:
Karangmulya Rental adalah Jasa Sewa AC, Sewa Genset, Sewa Tenda, Sewa Misty Fan atau Kipas Angin Air dimana Jasa Sewa kami dapat diterapkan pada acara besar atau kecil, indoor ataupun outdoor dapat dipastikan kami akan siap mendukung acara istimewa anda dan akan selalu berusaha melakukan yang terbaik untuk anda.